Sponsors Link

Alasan Pemilik Wajib Patuhi Rekomendasi BBM dari Pabrikan Mobil, Begini Penjelasannya

Setiap kendaraan bermotor entah itu mobil atau motor tentunya kita juga akan membahas mengenai bahan bakar minyak (BBM) yang digunakan dalam kendaraan tersebut.

Sebut saja seperti mobil, tentunya kendaraan yang satu ini sudah memiliki standar tersendiri dari pabrikannya mengenai jenis bahan bakar yang digunakan oleh kendaraan tersebut. 

Hal ini dikarenakan setiap produsen mobil  akan memberikan rekomendasi penggunaan bahan bakar minyak (BBM) kepada semua konsumennya. 

Hal ini tentunya bukan tidak beralasan ya sobat, namun segala sesuatunya  tentunya memiliki standar tersendiri yang akan dijadikan patokan oleh setiap konsumennya.

Nah sobat, berbicara mengenai rekomendari bahan bakar tersebut, sebenarnya apa alasan pemiliki wajib patuhi rekomendari BBM dari pabrikan mobil tersebut?

Berikut ini penulis akan menyajikan ulasan selengkapnya untuk anda. Yuk sobat langsung saja kita simak ulasan berikut ini. Cekidot.

Alasan Pemilik Wajib Patuhi Rekomendasi BBM dari Pabrikan Mobil

1.Menjaga Perfoma Mesin Kendaraan

Setiap komponen yang ada dalam kendaraan anda, tentunya sudah di design sedemikian rupa agar setiap komponen yang ada dalam mobil tersebut bisa saling bekerja sama untuk menjalankan dan mendukung  kinerja atau perfoma kendaraan tersebut secara keseluruhan. 

Begitu juga dengan BBM pada mobil tersebut, BBM yang direkomendasikan pada kendaraan anda juga berfungsi untuk menjaga dan melindiungi performa kendaraan anda agar tetap bisa maksimal sesuai dengan yang seharusnya. pengaruh peforma mesin saat perubahan musim bisa anda jadikan sebagai informasi tambahan.

2. Menjaga Mesin Agar Tak Bermasalah

Tujuan lain dari dari penggunaan BBM yang sesuai dengan rekomendasi dari pabrikan mobil tersebut untuk anda gunakan adalah untuk menjaga mesin anda agar tak bermasalah. tips mobil hemat bbm bisa anda jadikan sebagai informasi tambahan.

Sebut saja seperti gejala mesin knocking atau yang lebih sering kita kenal dengan sebutan “mesin ngegelitik” dalam waktu yang panjang. Mesin ngegelitik tersebut adalah situasi ketika pembakaran pada mesin tidak berjalan dengan normal.

Hal ini dikarenakan bahan bakar yang seharurnya terbakar dalam waktu yang telah ditentukan sesuai denga siklus mesin, namun karena proses pembakaran tersebut tidak berjalan dengan normal, maka terjadilah mesin yang mengelitik tersebut.

Atau dengan kata lain, waktu pengapian akan berlangsung dan disesuaikan dengan kualitas bahan bakar seperti penggantian dari penggunaan bahan bakar dengan oktan tinggi ke oktan rendah atau sebaliknya akan sangat mempengaruhi proses pembakaran dalam mesin kendaraan anda tersebut.

3. Melindungi Komponen Mesin dari Kerusakan

Selain dua hal diatas sobat, hal yang lainnya yang juga tak kalah penting dari penggunaan BBM yang sesuai dengan rekomendasi dari pabrikan mobil tersebut adalah untuk melindungi komponen mesin dari kerusakan. Karena seperti yang sudah penulis sajikan untuk anda sobat, setiap komponen dalam mobil ini saling berkaitan.

Begitu juga dengan BBM tersebut juga sangat berpengaruh kepada kinerja mesin kendaraan anda secara keseluruhan termasuk untuk melindungi  mesin kendaraan anda dari kerusakan. 

Hal ini dikarenakan bahan bakar tersebut sangat berpengaruh pada perfoma kendaraan anda karena langsung berhungan dan merupakan ha yang yang paling penting dalam proses pembakaran di mesin kendaraan anda.

Mesin kendaraan pada mobil sekarang ini memiliki rasio kompresi yang tinggi. Jadi  pada saat anda menggunakan BBM dengan PON rendah yang mudah terbakar, maka BBM tersebut akan terbakar sebelum busi  memercikkan api dalam piston secara sempurna hingga mencapai titik teratas dari dari proses pembakaran dalam mesin kendaraan tersebut.

Penurunan angka oktan akan berdampak pula pada penurunan performa kendaraan tersebut, termasuk dalam hal pengapiannya. Waktu pengapian dalam mobil anda akan menjadi lebih lamban dan anda juga perlu menekan pedal gas lebih dalam yang pada akhirnya hal ini akan berdampak pada pemborosan penggunaan bahan bakar yang anda miliki.

Sebagai contoh rekomendasi penggunaan BBM pada mobil anda menggunankan BBM murah ( Low Cos Green Car / LCGC ) yang memang disarankan menggunakan minimla oktan atau research octan number ( RON) pada mobil anda, namun anda menggunakan jenis oktan yang  tak sesua, sebut saja oktan yang lebih tinggi, maka tentunya hal ini akan berdampak buruk bagi kendaraan anda secara keseluruhan.

Oleh karena itulah sobat, baiknya anda selalu mematuhi rekomendasi penggunaan jenis bahan bakar dari pabrikan agar mesin dapat bekerja dengan optimal. 

Dan anda bisa menayakan ke bengkel yamng resmi atau bisa juga meliaht di buku manual yang tersedia di dalam mobil anda yang merupakan buku bawaan dari pabrikan mobil tersebut. 

Atau anda juga bisa melihat di tutup atau lubang pengisian bahan bakar pada mobil anda. Dan hal penting yang juga harus anda ketahui adalah jangan  pernah anda menggunakan octane booster yang mengandung timbal agar tidak merusak catalytic conventer pada mobil anda.

Segala sesuatu memang ada standarnya, hal ini tentunya dirancang sebagai patokan untuk anda termasuk dalam hal BBM. Sekian ulasan yang bisa penulis sajikan untuk anda pada postigan kali ini.

Terima kasih untuk anda yang sudah berkunjung dan membaca postigan ini dan semoga bisa bermanfaat untuk anda serta menjadi refrensi untuk penggunaan bahan bakar dalam mobil anda. Kenali masalah yang terjadi pada mobil anda terlebih dahulu sebelum memutuskan untuk mencoba cara yang penulis berikan di atas. Sampai jumpa, salam hangat dari penulis.

, , , ,
Oleh :
Kategori : Info Mobil