Categories: Info Mobil

4 Manfaat Pertamax Untuk Mobil yang Perlu Diketahui

Setiap kali ke pom bensin, bahan bakar minyak (BBM) apa yang Anda pilih? Pertamax atau Premium? Pengendara motor seringkali memilih Premium sebagai bahan bakar kendaraan mereka. Premium dipilih karena dianggap lebih murah dibanding dengan Pertamax. Namun untuk mobil, penggunaan Pertamax sangat dianjurkan. Mobil-mobil di atas 1000 cc  yang diproduksi pada saat ini banyak yang didesain dengan Research Octane Number (RON) sebesar 90 oktan ke atas. Pertamax memiliki nilai oktan 92, sedangkan Premium 88. Sudah jelas bahwa Pertamax lebih mengakomodasi mobil jenis ini dibanding Premium.

Selain itu, penggunaan Pertamax juga dapat memberikan banyak manfaat kepada mobil Anda. Jika Anda ingin mengatahui cara merawat mobil bensin,  cara perawatan mobil matic, cara sederhana merawat mobil Toyota Avanza dan cara merawat mobil jenis lainnya, hal pertama yang perlu dilakukan adalah dengan mengganti bahan bakar minak Premium dengan Pertamax. Apa saja Manfaat Pertamax untuk Mobil?

Manfaat Pertamax Untuk Mobil Anda

Ada banyak manfaat yang dapat diperoleh pengemudi mobil jika menggunakan bahan bakar Pertamax. Berikut adalah penjelasannya yang dirangkum dari berbagai sumber.

1. Membuat Mesin Mobil Lebih Awet

Penggunaan Pertamax biasanya akan membuat mesin mobil menjadi lebih awet. Dikutip dari otonity.com, penggunaan Pertamax pada mobil tidak sama dengan Premium. Ketika pembakaran, bahan bakar Premium tidak sesuai dengan gerakan piston sehingga dapat membuat mobil cepat rusak. Hal tersebut tidak terjadi pada bahan bakar Pertamax. Selain itu, bahan bakar Pertamax juga dapat membersihkan timbunan deposit yang ada di fuel injector.

2. Mempertahankan Performa Mobil

Menurut Bagus Susanto, Managing Director Ford Motor Indonesia yang dikutip dari viva.co.id mengatakan bahwa produk-produk Ford saat ini sudah mengharuskan penggunaan Pertamax. Penggunaan Premium pada mobil sebenarnya masih bisa, namun nantinya akan ada yang dikorbankan seperti performa misalnya. Tambahan darinya bahwa Premium bisa menjadi pemicu knocking pada mesin mobil. Knocking atau ngelitik pada mesin mobil terjadi karena proses pembakaran yang seharusnya dapat sempurna menjadi tidak sempurna.

3. Pertamax Menghasilkah Pembakaran yang Lebih Sempurna

Menurut kepala Bengkel Plaza Toyota, Parman Suanda yang dikutip dari laman viva.co.id, nilai oktan yang ada pada bahan bakar minyak dapat mempengaruhi proses pembakaran. Menurutnya semakin kecil angka oktannya, maka semakin lama bensin tersebut terbakar spontan. Pembakaran yang lama inilah yang akan menimbulkan knocking pada mesin.

Sebaliknya, jika angka oktannya tinggi, maka pembakaran akan bisa lebih sempurna. Karena bahan bakar bisa dipadatkan hingga tekanan yang tertinggi sebelum terkena percikan api dari busi. Pertamax memiliki nilai oktan yang lebih tinggi dibanding dengan Premium. Jadi jelaslah jika pembakaran yang dihasilkan oleh bahan bakar minyak Pertamax lebih sempurna dibandingkan dengan bahan bakar minyak Premium.

4. Pertamax Lebih Murni Dibanding Dengan Premium

Pertamax dianggap lebih murni dibanding dengan Premium karena Pertamax dapat mencegah gumpalan-gumpalan air terbentuk di dalam bahan bakar. Dikutip dari mobilku.org, keberadaan gumpalan air ini sangat tidak baik bagi proses pembakaran, terutama pada ruang bakar.

Pertamax memiliki zat aditif yang dapat mencegah pembentukkan gumpalan-gumpalan air ini. Dampaknya, Pertamax akan meningkatkan kinerja piston. Selain itu zat aditif yang ada pada Pertamax juga dapat berperan sebagai detergen, yang dapat menghilangkan kerak yang biasanya muncul ketika menggunakan bahan bakar Premium.

Demikianlah penjelasan mengenai Manfaat Pertamax untuk Mobil. Penggunaan pertamax sama pentingnya dengan penggunaan oli mobil terbaik. Sama halnya dengan jenis oli mobil yang punya kelebihan dan kekurangannya masing-masing, bahan bakar minyak juga demikian. Pertamax dianggap lebih unggul dibanding dengan Premium karena memiliki lebih banyak manfaat. Seperti dapat merawat mesin mobil, membuat mesin mobil menjadi berumur panjang, mempertahankan performa mobil, membuat pembakaran menjadi lebih sempurna dan manfaat lainnya.

Yogi Suherman

Recent Posts

7 Cara Mengatasi Cat Mobil Retak Dijamin Mulus Kembali

Terkadang cat mobil yang retak  itu bukan berarti permukaan cat tersebut mengalami pecah. Hal ini…

5 years ago

7 Cara Mengatasi Aki Mobil Drop dengan Efektif

Jika kejadian ini dialami saat di tengah perjalanan tentu pengalaman  yang sangat dibenci. Sebab tanpa…

5 years ago

Cara Mengatasi Mobil Terkunci dari Dalam Dijamin Berhasil

Mobil terkunci dari dalam bukan kejadian yang sedikit dialami. Berbagai komponen mobil memang harus dijaga…

5 years ago

7 Cara Menghilangkan Cat Terkelupas pada Mobil dengan Benar

Cat mobil yang terkelupas untuk memperbaikinya bisa dibawa ke bengkel, namun jika ingin memperbaikinya sendiri…

5 years ago

9 Cara Menyamarkan Cat Mobil Belang Paling Mudah dan Cepat

Melakukan pengecatan mobil bukan suatu hal yang mudah apalagi bagi yang sama sekali belum pernah…

5 years ago

3 Penyebab Oli Bocor Pada Mobil Matic Sangat Mudah Dikenali

Mobil Anda mungkin mengalami kebocoran cairan transmisi karena berbagai alasan, namun hal yang terpenting utnuk…

5 years ago