Sponsors Link

8 Cara Memperbaiki Aki Basah Pada Mobil Sendiri Di Rumah

Dapat diibaratkan jika keberadaan aki mobil menjadi nyawa bagi sebuah mobil. Fungsi aki sendiri adalah untuk mensuplay tenaga listrik saat mobil dinyalakan. Karena begitu pentingnya aki mobil, maka jika sampai aki rusak atau soak akan menyebabkan mobil tidak dapat dinyalakan. Lalu bagaimana cara memperbaiki aki basah pada mobil yang sudah rusak atau soak? Berikut ini penjelasannya.

Penyebab aki basah soak atau rusak ini dapat disebabkan karena oleh beberapa faktor, seperti pemakaian arus listrik yang berlebihan, kebocoran arus listrik, sel-sel aki yang sudah tidak baik, air aki yang sudah tidak berkualitas dan lainnya. Jika kondisi ini terus menerus dibiarkan maka tentu saja akan menyebabkan kerusakan pada komponen lainnya. Nah berikut ini cara memperbaiki aki basah yang rusak atau soak yang bisa anda coba.

Pertama-tama anda bis amenyiapkan alat-alat yang dibutuhkan untuk memperbaiki aki basah yang soak dan rusak ini seperti:

  • Air aki
  • Obeng
  • Air panas
  • Air kran
  • Sarung tangan
  • Corong kecil
  • Masker

Setelah menyiapkan bahan dan alat yang dibutuhkan, maka kini langkah selanjutnya adalah dengan melakukan step-step di bawah ini:

  • Lepaskan aki basah dari mobil
  • Buka penutup lubang pada aki, anda dapat menggunakan obeng atau hanya memutar dengan tangan
  • Buang cairan yang ada di dalam aki dengan cara membaliknya. Karena air aki cukup berbahaya, maka buang di tempat yang aman
  • Masukkan air panas ke dalam aki melalui lubang-lubang aki tersebut. Kemudian kocok dan buang. Lakukan cara ini berulang kali hingga bersih
  • Balikkan aki dan biarkan hingga air benar-benar habis keluar dari dalam aki
  • Setelah itu isi dengan menggunakan air aki hingga batas upper level
  • Kemudia charge atau setrum aki, setelah itu aki siap digunakan kembali
  • Anda bisa mencoba menghidupkan mesin dan mencoba menggunakan kendaraan anda selama beberapa jam atau hari

Jika memang kondisi aki sudah tidak bisa diperbaiki lagi, maka cara lain untuk mengatasinya adalah dengan mengganti aki yang sudah rusak dan soak dengan aki mobil yang bagus. Selain itu, penting pula untuk mencegah agar aki tidak kembali rusak atau soak dengan cara merawat aki mobil biar awet.

  • Lakukan pemeriksaan rutin pada aki mobil anda, meliputi seluruh komponen di dalam aki mobil. Periksa apakah ada keretakan, karat maupun kabel yang mengelupas
  • Pastika untuk mengisi air aki sesuai volume yang ditentukan
  • Panaskan mobil secara teratur setiap pagi meskipun tidak akan digunakan sekalipun. Setidaknya lakukan pemanasan mobil ini 15-20 menit setiap harinya
  • Matikan semua komponen elektronik sebelum anda akan mematikan mobil
  • Lakukan tune up mobil, baik cara tune up mobil sendiri maupun membawanya ke bengkel
  • Jangan lupa untuk memeriksa kualitas aki mobil, pastikan menggunakan aki berkualitas terbaik agar usia pakai lebih tahan lama

Nah itu tadi cara memperbaiki aki basah pada mobil yang sudah soak atau rusak yang dapat anda lakukan. Jika anda menemukan tanda-tanda aki mobil anda bermasalah, rusak, atau soak maka segera lakukan perbaikan agar jangan tunda lebih lama yang dapat menyebabkan kerusakan lebih parah lagi. Semoga informasi diatas bermanfaat untuk anda.

, ,
Oleh :
Kategori : Tips dan Trick