Sponsors Link

Fungsi Panel Pada Dashboard Mobil Terlengkap yang Wajib Diketahui

Fungsi panel pada dashboard mobil sangatlah penting karena menunjukkan kondisi mesin mobil. Beberapa pemilik mobil tidak begitu memahami kondisi mesin mobil apabila salah satu atau beberapa indikator menyala. Apalagi jika pemilik mobil tersebut tergolong pemula yang tidak memahami mesin mobil. Padahal, mengetahui kondisi mesin sangatlah penting agar perjalanan selamat dan kondisi mobil tetap sehat. Agar lebih memahami kondisi mobil, berikut kita bahas bersama fungsi panel pada dashboard mobil.

1. Tachometer

Pertama kita bahas fungsi panel pada dashboard mobil yang bernama tachometer. Panel ini adalah menunjukkan kepada anda berapa kecepatan putaran mesin menggunakan satuan round per minutes atau biasa disingkat dengan (RPM). Biasanya angka paling kecil adalah satu dan terbesarnya delapan. Di sana juga tertulis “x1000” yang artinya harus dikali seribu. Contohnya jika jarum menunjuk ke angka dua maka artinya mesin berputar pada dua ribu round per menit

Ada dua pembagian zona di tachometer yaitu zona merah dan zona hijau. Zona merah ada di titik tujuh dan delapan. Pastikan agar mesin tidak sampai ke titik ini. Sedangkan zona hijau adalah zona aman yang berada di bawah titik tujuh. Jaga agar jarum tachometer tetap di bawah tujuh.

Perhatikan juga komponen mesin dan oli. Dua hal itu berpengaruh ke perputaran mesin. Kalau tidak memperhatikan, maka bahan bakar akan semakin boros. Karena perputaran mesin yang cepat maka semakin banyak pula jumlah bahan bakar yang diperlukan. Perlakuan seperti ini juga menjadi alasan kenapa mobil boros bbm.

Bagian yang mengatur pengukuran jarum tachometer cukup mirip dengan cara kerja speedometer. Perbedaan hanya ada di sumber. Gerak tachometer berasal dari gear yang dihubungkan ke poros bubungan. Kalau tachometer digital menggunakan bantuan koil.

2. Speedometer

Fungsi panel pada dashboard mobil yang kita bahas kedua adalah speedometer. Panel yang satu ini berguna untuk menunjukkan berapa kecepatan mobil saat ini. Dengan begitu, pengemudi bisa mengetahui dan mengendalikan laju mobil dengan mengkombinasikan pedal gas dan rem. Menggunakan dua satuan yaitu mil per jam atau kilometer per jam. Untuk mobil biasa, umumnya tertulis angka dari nol sampai seratus delapan puluh kilometer per jam. Untuk mobil sport kecepatannya bisa sampai tiga ratus kilometer per jam. Untuk mencapai kecepata maksimal, mobil harus dalam keadaan sempurna pada mesin dan sasisnya. Untuk lebih detailnya anda perlu tahu speedometer mobil bagian fungsi dan cara merawatnya.

Ada dua cara untuk menunjukkan kecepatan pada pengemudi yaitu sistem digital dan sistem jarum. Untuk speedometer digital, ditunjukkan oleh angka seperti jam digital. Untuk speedometer jarum cara kerjanya dengan mengukur laju perputaran roda dengan bantuan gear yang terhubung ke kabel baja yang juga berputar seiring dengan roda atau ban.

Pengukuran speedometer dipengaruhi lingkar roda. Ada spesifikasi tertentu untuk ukuran roda agar cocok dengan mobilnya. Jika ukuran lingkar roda makin besar, maka semakin lambat perputaran roda maka semakin lambat speedometer terangkat. Ukuran lingkar roda yang semakin kecil berlaku kebalikannya. Intinya, ukuran lingkar roda berbanding terbalik dengan perputaran roda dan kecepatan speedometer. Karena itulah anda sebagai pemiliki mobil wajib hati-hati ketika memodifikasi lingkar roda. Pastikan agar selalu memenuhi spesifikasi yang diperbolehkan oleh produsen mobil. Jika tidak memenuhi, maka dikhawatirkan terjadi kekeliruan dalam pengukuran speedometer. Bisa lebih cepat atau lebih lambat dari kecepatan aktual.

3. Suhu Mesin

Bentuknya seperti petunjuk bahan bakar, tertulis huruf “C” untuk cold dan “H” untuk hot. Ketika suhu normal, biasanya posisi jarum ada di antara C dan H. Jaga agar suhu mesin tetap di suhu normal (antara tujuh puluh hingga delapan puluh derajat celcius) untuk mencegah terjadinya overheat. Ada beberapa penyebab temperatur mobil naik. Overheat berefek ke lengkungan pada silinder head yang mengakibatkan kebocoran kompresi dan selanjutnya membuat mesin mati mendadak. Bisa juga mogok dan anda perlu tahu cara mengatasi mobil carry mogok. Apalagi dalam kondisi mesin mobil panas saat macet. Kadang pula bisa terjadi temperatur mobil naik saat tanjakan.

4. Petunjuk BBM

Fungsi panel pada dashboard mobil keempat adalah petunjuk BBM. Titik terbawah tertulis huruf E (empty) dan teratas tertulis huruf F (full). Kalau jarum berada di titik E, biasanya bahan bakar masih tersisa lima hingga sembilan liter. Jadi tidak benar-benar habis. Memang didesain seperti ini agar pengemudi masih ada kesempatan untuk mencari pom bensin. Jika mobil anda termasuk mobil paling irit bbm, mungkin beban anda sedikit berkurang.

Sebaiknya bahan bakar harus segera diisi sebelum menyentuh titik E. Karena ketika bahan bakar tinggal sedikit, ada endapan dan air di dalam tangki yang ikut tersedot ke pompa. Endapan dan air ini mampu menyumbat saluran bahan bakar ke mesin yang mengakibatkan berkurangnya kinerja mesin. Jika anda menggunakan mobil bensin, anda perlu tahu cara merawat mobil bensinFungsi filter bahan bakar mobil secara umum sangat membantu untuk menyaring endapan dan anda harus tahu cara membersihkan filter bahan bakar.

Demikianlah informasi tentang fungsi panel pada dashboard mobil. Semoga dengan informasi ini anda dapat mengenali kinerja mesin ketika sedang bekerja.

, ,
Oleh :
Kategori : Info Mobil